Wajib Dibaca, 10 Hal Yang Menyebabkan Teknisi Laptop Tidak Mahir

Sebelum Kita menjelaskan hal-hal yang menyebabkan kegagalan para teknisi laptop di indonesia untuk menjadi seorang teknisi laptop yang mahir dan profesional, perlu kalian ketahui apa itu teknisi laptop.



Teknisi laptop adalah seorang pakar laptop yang bekerja dan dipercaya oleh para customer (Pengguna Laptop) yang laptop maupun notebook milik mereka mengalami suatu kerusakan.  Dalam hal ini para teknisi laptop bisa di ringkas menjadi seorang yang ahli dalam service laptop.

Pada masa kini , laptop sudah tidak lagi asing di kalangan masyarakat luas mau itu dari kalangan orang tua , anak-anak dan para remaja. Berbeda dengan dahulu, pada jaman dahulu laptop tidak begitu ada dan masyarakat masih menggunakan komputer jadul dengan spesifikasi yang jauh dari sekarang.

Jika dibandingkan dengan dahulu , pada masa kini mengalami kemajuan pesat dalam perkembangan teknologi informasi, perkembangan yang di tandai oleh begitu banyaknya para pengguna laptop yang saat ini sudah banyak sekali beredar di kalangan masyarakat luas.

Laptop yang beredar dengan desain yang sangat elegan dan spesifikasi yang memikat hati membuat para penggunanya semakin banyak dalam masyarakat luas. Selain desain dan spesifikasi , laptop juga memiliki banyak sekali kegunaan.

Salah satu fungsi dari laptop adalah sebagai media promosi, berjualan, kerja dan salah satu laptop yang favorit di kalangan remaja yaitu laptop gamming.

Dengan begitu banyaknya pengguna laptop notebook, semakin pula banyak diluncurkanya product-product baru dari brand ternama, sebagai contoh  yang saat ini masih aktif dalam meluncurkan product dengan seri terbaru dan andalan mereka yaitu Brand Laptop Acer , Laptop Asus , Dan salah satunya Laptop Lenovo.

Merk-Merk ternama ini meluncurkan laptop andalan mereka dengan spesifikasi gaming yang membuat banyak orang semakin tergiur untuk membelinya. Diluncurkan dengan memakai processor generasi terbaru dan model yang slim (Tipis) sangat cantik dan menawan.

Namun apakah kalian tahu, sebagus apapun laptop dan semahal apapun itu. Laptop maupun notebook memiliki masa dan jangka waktunya tersendiri. Bila laptop tidak dirawat dengan baik maka akan laptop akan mengalami kerusakan.

Disini peran teknisi laptop yang sebenarnya, bila laptop para User (Pengguna) mengalami kerusakan maka diperbaiki oleh teknisi laptop. Namun para User tidak akan sembarangan mempercayakan laptop yang dimilikinya ditangani oleh para Teknisi Service Laptop.

Dalam memperbaiki laptop kesayangan mereka pasti akan memilih tempat (toko) yang benar-benar memiliki teknisi laptop yang handal dan profesional, selain menghindari kerusakan yang lebih parah juga agar meningkatkan peluang lebih besar agar laptop yang dimiliki bisa kembali normal.

Tapi pada kebanyakan tempat service laptop masih tidak memiliki teknisi laptop yang cukup mahir (Masih belum mahir)  yang mengakibatkan para User berpikir dua kali untuk mempercayakan laptop mereka.

Ada beberapa hal yang menyebabkan para teknisi laptop di indonesia yang masih belum bisa mahir, terutama bagi para teknisi yang masih baru belajar (Tentu belum mahir karena masih baru belajar) Beberapa hal ini wajib di baca dan sangat penting agar kita (Teknisi Servise Laptop) dapat menjadi mahir dan Profesional.

10 Sebab yang membuat para teknisi laptop di indonesia tidak mahir (Belum Mahir).

  1. Malu Bertanya
    Malu bertanya adalah momok bagi para teknisi laptop, terutama bagi para teknisi laptop yang masih baru belajar. Jika kita malu untuk bertanya maka secara otomatis kita tidak akan mendapat ilmu tambahan, seperti halnya ketika kita mendapatkan kasus yang cukup sulit dan tidak mau untuk bertanya karena malu.

    Maka kasus yang laptop rusak yang kita hadapi tidak akan terselesaikan dan berakhir pada kata CANCEL (Pembatalan Servisan)
  2. Kurang Teliti
    Dalam dunia servise laptop, ketelitian sangatlah penting untuk kita menjadi teknisi laptop yang mahir. Bila kita tidak teliti maka kasus kerusakan laptop yang seharusnya mudah akan menjadi sulit.
  3. Tidak Pernah Sharing Ilmu
    Salah satu penyebab para teknisi laptop tidak mahir adalah tidak pernah sharing ilmu. Sharing Ilmu dengan berbagi ilmu dengan para tukang service laptop lain, bila kita bisa memberi masukan ke orang lain.

    Maka orang lain (Teknisi Laptop Lain) juga akan memberikan masukan untuk mempermudah atau sebagai acuan dalam memperbaiki laptop rusak yang kita hadapi.
  4. Terlalu Berbangga Diri
    Bagi teknisi laptop jangan terlalu berbanga diri bila telah menyelesaikan perbaikan laptop rusak. Hal ini mengakibatkan kemampuan para teknisi laptop menjadi monoton.
  5. Sombong
    Hal yang paling fatal adalah sombong, sombong yang mengakibatkan para teknisi laptop tidak profesional, yaitu bila telah berhasil menghidupkan laptop rusak  lalu di bagikan di media sosial dengan memakai kata-kata yang seakan mengejek ataupun menghina teknisi lain.

    Sebagai contoh : Bila ada user (pengguna) yang memiliki laptop rusak, dan sebelumnya telah dibawa dan di service ke tempat lain.
    Lalu dibawa ke tempat kita dan berhasil kita perbaiki, kemudian kita memposting ke media sosial dengan memakai kata-kata yang tidak mengenakan teknisi laptop yang memperbaiki sebelumnya (Ex : Laptop Asus ROG mati total cancel, gowo rene murup maneh. Wong garapan gampang kok cancel). ini adalah salah satu ciri teknisi laptop sombong dan tidak profesional.
  6. Pelit Ilmu
    Jika kita pelit ilmu kepada rekan sesama profesi , maka secara otomatis mereka juga tidak akan mau untuk membantu kita dengan ilmu mereka. Hal ini dapat mempersulit berkembangnya kemampuan kita.
  7. Tidak Mau Menerima Masukan Orang Lain
    Hal ini akan membuat kita selalu benar, bila ada orang lain yang membenarkan kita tidak akan terima. Seperti contoh : ketika kita memperbaiki dengan cara yang salah, rekan kita memberi masukan namun kita menolaknya.
  8. Kurang Tekun
    Kurang tekun mengakibatkan kita menjadi teknisi laptop yang tidak berkembang istilahnya monoton.
    Jika ingin menjadi teknisi laptop yang mahir dan profesional, kita harus lebih tekun dalam mempelajari hal-hal baru.
  9. Tidak Mau Keluar Uang
    Jika kita ingin menjadi teknisi laptop yang mahir, kebanyakan dari kita harus mengeluarkan uang yang lebih dalam, untuk membeli bahan seperti motherboard laptop rongsok. Yang kita pakai untuk pembelajaran.

    Namun bila kita tidak mau mengeluarkan uang sepeserpun untuk belajar, sudah dipastikan ilmu kita monoton dan tidak akan mahir.
  10. Tidak Mau Beli Alat
    Kebanyakan para teknisi laptop tidak mau untuk membeli alat (Yang lumayan lengkap) hal ini mengakibatkan keterbatasan alat dan menyebabkan kita tidak bisa berkembang lebih baik lagi.
Hal-hal yang menyebabkan para teknisi laptop tidak bisa berkembang menjadi mahir dan profesional diatas, sebaiknya kita hindari agar kita dapat menjadi teknisi laptop yang mahri dan profesional. 

Tentunya akan sangat berguna bagi kita sendiri, selain kemapuan yang tidak monoton para User pun berdatangan untuk mempercayakan laptop kesayangan mereka kita tangani. Dan semakin meningkatkan penghasilan kita.

10 Hal yang menyebabkan teknisi laptop tidak berkembang diatas adalah hal yang saya alami dan saya temui sekian tahun bergelut di dunia teknisi laptop. Jadi bila ada salah kata mohon dimaafkan, karena artikel ini saya buat untuk memberi motivasi juga wawasan agar para teknisi laptop di indonesia menjadi teknisi yang profesional dan mendunia. Teknisikediri.com


Posting Komentar untuk "Wajib Dibaca, 10 Hal Yang Menyebabkan Teknisi Laptop Tidak Mahir "