Cara mengetahui PA dan DA blog atau website dengan mudah
Cara mengetahui PA dan DA domain blog maupun website - Dalam dunia blogger ada banyak sekali yang perlu kita pelajari agar blog maupun website yang kita miliki bisa nangkring di halaman pertama pada mesin pencari terbesar di dunia Google.
Selain faktor seo, ada pula nama domain yang perlu kita perhatikan agar blog yang kita kelola tidak hanya nongkrong di halaman paling belakang Google dan dapat untuk menunjang faktor seo itu sendiri. Faktor-faktor yang dapat menunjang blog kita meraih posisi utama di mesin pertama kita perlu memperhatikan pemilihan domain yang bagus dan cocok kita jadikan senjata ngeblog kita. Dalam pemilihan domain, sebaiknya kita perhatikan PA dan DA domain yang akan kita pilih.
Apa itu PA Page authority ?
Page authority adalah sebuah gambaran ranking pada website yang anda kelola dan dilihat maupun ditemukan oleh mesin pencarian. Range angka pada page authority biasanya dimulai dari 0 hingga 100, semakin tinggi nilai PA blog atau website maka kemungkinan untuk dapat muncul di search engine sangatlah tinggi. Tidak hanya itu, angka-angka ini juga berkaitan dengan relevansi konten yang ada pada website atau blog dan juga linkya pada satu halaman dengan halaman yang lain.
Pengertian Domain Authority (DA)
Domain authority adalah dalam suatu website yang mengacu pada kekuatan domain yang dimiliki oleh webstie maupun blog yang anda kelola. Kekuatan pDA suatu blog ditentukan oleh faktor usia, popularitas dan ukuran dari domain.
Baca juga : Cara daftar google adsense mudah dan cepat di terima lengkap dengan penjelasanya
Cara untuk mengecek PA dan DA blog atau website dengan menggunakan moz.com.
1). Silahkan kunjungi website https://moz.com/researchtools/ose
2). Kemudian masukan nama domain atau url di situs moz.com lihat gambar dibawah.
3). Kemudian search.
4). Maka akan muncul hasil yang menampilkan DA dan PA nama domain yang ada cek tadi. Lihat gambar dibawah :
Gambar diatas menunjukan DA (Domain Authority) webstie Google.com pada angka 100 maka faktor seo akan lebih bagus di SERP atau mesin pencari google. Dan domain google memiliki nilai Page Authority 97.
Dalam memilih suatu domain agar dapat lebih menunjang faktor Seo blog yang kita miliki sebaiknya anda memperhatika PA dan DA nama domain sebelum anda beli, karena salah dalam memilih nama domain juga akan berakibat fatal bagi blog yang kita kelola.
Salah satu kerugian ketika kita salah memilih nama domain , maka blog atau peringkat website kita tak kunjung naik dan visitor jalan ditempat alias tidak ada peningkatan sama sekali. Nah diatas adalah cara cek PA dan DA blog atau website menggunakan tool Moz.com.
Sekian penjelasan singkat dari kami, gunakan tool dan tips yang sedikit saya bagikan sebaik mungkin agar blog maupun website yang anda kelola semakin melejit dan nangkring di mesin telusur google dan bing. Semoga bermanfaat.
Posting Komentar untuk "Cara mengetahui PA dan DA blog atau website dengan mudah"
Posting Komentar